Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: HONOR (PENGHORMATAN)

📖 Roma 12:10 “Hendaklah kamu saling mengasihi sebagai saudara dan saling mendahului dalam memberi hormat.”

Ketika Tuhan merancang manusia, Dia menciptakan kita dengan tujuan menempatkan kita dalam keluarga seiman yang penuh kasih, agar kita berada dalam keluarga orang percaya lainnya. Keluarga itu kita sebuat dengan Gereja. Terlepas dari seperti apa pengalaman keluarga kita, Tuhan ingin agar keluarga-Nya penuh kasih dan perhatian. Dan sifat-sifat keluarga Allah itulah yang Paulus tuliskan dalam Roma 12.

Paulus berkata untuk melayani satu sama lain dalam kasih. Kita harus berjalan bersama orang lain melalui berbagai musim kehidupan. Kita tidak boleh meninggalkan orang lain ketika hidup menjadi sulit.

Paulus juga mendorong kita untuk menghormati orang lain. Daripada mencari pengakuan diri, kita harus menghormati dan menyemangati satu sama lain. Daripada mengejar apa yang tampaknya terbaik bagi kita, kita harus mencari kebaikan orang lain terlebih dahulu.

Yesus berkata bahwa dunia akan mengenali kita sebagai murid-Nya melalui cara kita mengasihi. Artinya, kita harus mengasihi orang lain dengan tulus—bukan sekadar berpura-pura mengasihi mereka. Jika kita tidak belajar bagaimana mengasihi orang-orang yang mengikuti Yesus, maka kita tidak akan tahu bagaimana mengasihi orang-orang yang tidak mengikuti Yesus. Luangkan waktu sejenak untuk memikirkan tentang cara kita mencintai dan menghormati orang lain

Misi: Memberikan penghormatan kepada Kristus melalui sesama.

Doa: Tuhan terima kasih, Engkau mengaihi kami apa adanya. Engkau mengasihi kami begitu dalam, sehingga Engkau rindu kami pun mengasihi sesama kami dengan dalam. Tolong lah kami, tunjukkanlah kepada kami bagaimana mengasihi sesama kami, seperti Engkau mengasihi mereka. Jagalahlah hati dan pikiran kami agar kami dapat menghormati sesama sukacita dan senang hati. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *