Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: JESUS’S PRAYER (DOA YESUS)

📖Yohanes 17:20-21
(20) Dan bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan mereka; (21) supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku.

Kitab Injil Yohanes 17:1-26 Tuhan Yesus mencatat Doa Yesus untuk murid-murid-Nya. Dalam perjamuan malam terakhir, Yesus mengadah ke langit dan berdoa bagi para pengikut-Nya: ”Bapa yang kudus, bukan untuk mereka ini saja Aku berdoa, tetapi juga untuk orang-orang, yang percaya kepada-Ku oleh pemberitaan mereka; supaya mereka semua menjadi satu, sama seperti Engkau, ya Bapa, di dalam Aku dan Aku di dalam Engkau, agar mereka juga di dalam Kita, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku. Dan Aku telah memberikan kepada mereka kemuliaan, yang Engkau berikan kepada-Ku, supaya mereka menjadi satu, sama seperti Kita adalah satu: Aku di dalam mereka dan Engkau di dalam Aku supaya mereka sempurna menjadi satu, agar dunia tahu, bahwa Engkau yang telah mengutus Aku dan bahwa Engkau mengasihi mereka, sama seperti Engkau mengasihi Aku. Ya Bapa, Aku mau supaya, di mana pun Aku berada, mereka juga berada bersama-sama dengan Aku, mereka yang telah Engkau berikan kepada-Ku, agar mereka memandang kemuliaan-Ku yang telah Engkau berikan kepada-Ku, sebab Engkau telah mengasihi Aku sebelum dunia dijadikan. Ya Bapa yang adil, memang dunia tidak mengenal Engkau, tetapi Aku mengenal Engkau, dan mereka ini tahu, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku; dan Aku telah memberitahukan nama-Mu kepada mereka dan Aku akan memberitahukannya, supaya kasih yang Engkau berikan kepada-Ku ada di dalam mereka dan Aku di dalam mereka.”

Persatuan inilah yang dicita-citakan oleh Allah ketika menciptakan manusia, seperti dikatakanNya, “Baiklah Kita menjadikan manusia menurut gambar dan rupa Kita” (Kej 1:26). Sehingga ketika manusia jatuh dalam dosa, Allah dengan segala cara berusaha untuk mengembalikan kembali kehidupan kudus dengan Imamat Rajawi Kristus yang mengorbankan DiriNya sendiri, mengalirkan DarahNya dan menderita di kayu salib. Kekuatan doa Yesus telah menembus jauh ke dalam diri tiap murid yang di kasihiNya.

Doa Yesus membuat kita untuk tetap waspada dan rendah hati. Dalam kesadaran seperti ini, kita akan semakin memahami pentingnya saat hening, waktu doa, bacaan rohani, dan sediakan waktu khusus sendiri bersama TUHAN. Doa Tuhan Yesus kepada murid-murid-Nya sungguh Agung dan Mulia. Marilah kita mengaminkan doa Tuhan Yesus ini menjadi doa bagi kita semua juga sebagai murid-murid Kristus.

Misi: menggenapi Doa Tuhan Yesus dengan berkarya dalam pelayanan dan Misi TUHAN

Doa: Ya TUHAN, tolong kami menjalankan Misi-Mu Tuhan dalam hidup kami dengan selalu menjaga kesatuan. Supaya kami semua murid Tuhan Yesus menjadi satu, supaya dunia percaya, bahwa Engkaulah yang telah mengutus kami dan kuasa-Mu diberikan bagi kami. Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus. Amin.

Gambar/Ilustrasi: FreeBibleimages :: Prayer in the garden :: Jesus prays in Gethsemane and is arrested (Matthew 26:36-56, Mark 14:32-52, Luke 22:39-53, John 18:1-10)

Disusun oleh: Tim Task Force Doa &  Konseling

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *