Hakim-hakim 1:3
Lalu berkatalah Yehuda kepada Simeon, saudaranya itu: “Majulah bersama-sama dengan aku ke bagian yang telah diundikan kepadaku dan baiklah kita berperang melawan orang Kanaan, maka aku pun akan maju bersama-sama dengan engkau ke bagian yang telah diundikan kepadamu.” Lalu Simeon maju bersama-sama dengan dia.
Dalam Firman Tuhan khususnya di perjanjian lama, kita sering membaca tentang deru perang antara Bangsa Israel dan Bangsa-bangsa disekitarnya.
Apakah Firman itu masih dapat berkaitan dengan kehidupan kita saat ini?
Apakah kita masih harus menghadapi deru perang di keseharian kita?
Tentunya tidak semua wilayah di dunia sedang berperang. Tetapi apakah semuanya masih berelasi dengan kehidupan kita? Makanya jawabannya adalah iya.
Keseharian kitapun tidak luput dari peperangan kita sehari-hari melawan keinginan diri kita sendiri. Proses penyangkalan diri, merupakan proses yang harus kita lalui didalam kehidupan kita sehingga kita semakin hidup menyerupai Kristus.
Selain itu peperangan kita juga melawan penguasa di udara, terdapat dalam kitab Efesus 6:12, dimana kita harus menyadari bahwa kita pun berada dalam medan perang tetapi bukan melawan manusia melainkan roh jahat.
Ketika kita siaga dan menyadari posisi kita bukan dalam keadaan aman, sehingga kita dapat bersantai-santai maka kita akan terus berjaga-jaga dan tidak lengah.
Kondisi yang terus berjaga dan menyadari bahwa perlengkapan persenjataan Allah akan melengkapi kita dan mempersiapkan kita dalam keadaan apapun yang kita hadapi.
Jangan berkecil hati, Tuhan Yesus telah mengetahui keadaan kita dan telah mengingatkan kita seperti yang diungkapkan dalam Matius 24:42 untuk senantiasa berjaga-jaga dan berdoa, sehingga kita akan tetap siap sedia di medan perang kehidupan kita.
Misi: Berjaga-jagalah dan berdoa sehingga kita siap dalam segala keadaan
Doa: Bapa, kami menyadari kami harus senantiasa sadar keadaan disekeliling kami sehingga kami tidak abai dan lalai sehingga kami jatuh kedalam pencobaan dari si jahat.
Kami mau menyadari betapa pentingnya senantiasa bersandar kepadaMu. Kiranya Engkau senantiasa menyertai kami dan memampukan kami melewati hari-hari yang jahat ini dengan baik. Didalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa, Amin.