Yakobus 5:16
Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.
Seorang Ibu curhat kepada Pendeta selama berjam-jam tentang persoalan hidupnya. Mulai dari perihal ekonomi sampai kekuatirannya tentang anak-anaknya yang belum mendapatkan pekerjaan.
Ketika Pendeta itu menasehati bahwa kekuatirannya tidak akan menyelesaikan dan jangan menjadikan masalahnya sebagai hal yang terutama. Perkataannya itu justru membuat Ibu itu menjadi marah dan bahkan menasehati Pelayan Tuhan itu bahwa dia tidak akan bisa mengerti masalah dan persoalannya.
Setelah beberapa saat berlalu, mereka pun berjumpa kembali dan Ibu itu berkata meskipun marah, setelah berpisah dia merenungkan perkataan Hamba Tuhan itu dan mulai berdoa. Dia berdoa memohon ampun dan menyerahkan hidupnya kepada Tuhan meskipun Tuhan tidak menyelamatkannya. Ibu itu menyatakan disaat itu, dia merasakan ketenangan dan damai dan setelah itu keadaan mulai berbalik menjadi jauh lebih baik.
Terkadang, kitapun mungkin mengalami kejadian seperti Ibu ini. Kita melihat masalah yang kita hadapi jauh lebih besar daripada Tuhan, sehingga kita tidak dapat melihat karya Tuhan didalam hidup kita.
Firman hari ini mau mengingatkan kita untuk memohon pengampunan dari Tuhan atas kesalahan dan dosa kita, serta tidak hanya terfokus kepada diri sendiri tetapi mau mengarahkan hidup untuk kemuliaan Tuhan.
Ketika kita fokus menjadikan hidup kita menjadi benar dan berkenan dihadapan Tuhan, maka doa kita yang tidak hanya terfokus pada diri sendiri pasti akan didengarkan oleh Tuhan.
Doa yang benar akan semakin membawa kita mendekat kepada Tuhan dan tidak terpusat kepada keinginan diri sendiri.
Misi: menjadikan diri benar dihadapan Tuhan sehingga tujuan hidup kita hanya untuk kemuliaan nama Tuhan
Doa: Bapa, kami memohon pengampunanMu didalam hidup kami. Kiranya kami dapat senantiasa mengarahkan mata hati kami hanya tertuju kepadaMu. Mampukan agar fokus utama hidup kami untuk memuliakan namaMu sehingga kami dapat menjadi terangMu didalam kehidupan di tengah-tengah masyarakat. Didalam nama Tuhan Yesus, kami berdoa, Amin.