Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: GRATEFUL (BERSYUKUR)

📖Yesaya 62:11-12
Sebab inilah yang telah diperdengarkan TUHAN sampai ke ujung bumi! Katakanlah kepada puteri Sion: Sesungguhnya, keselamatan datang; sesungguhnya, mereka yang menjadi upah jerih payah-Nya ada bersama-sama Dia dan mereka yang diperoleh-Nya berjalan di hadapan-Nya. Orang akan menyebutkan mereka “bangsa kudus”, “orang-orang tebusan TUHAN”, dan engkau akan disebutkan “yang dicari”, “kota yang tidak ditinggalkan”.

Saat seseorang pergi ke suatu wilayah yang asing atau baru dikunjungi dan tersesat sendirian mungkin terpisah dari rombongan, tentunya akan merasa sangat panik dan kuatir karena merasa sendirian. Ketika dia bertemu dengan rombongannya atau menemukan jalannya kembali tentu dia akan merasa sangat lega dan senang serta bersukacita.

Didalam Efesus 1:7 dinyatakan, “Sebab di dalam Dia dan oleh darah-Nya kita beroleh penebusan, yaitu pengampunan dosa, menurut kekayaan kasih karunia-Nya.” Kristus datang untuk menebus dosa kita sehingga kita dibebaskan dari hukuman maut. Hal ini menyatakan bahwa Tuhan tidak pernah meninggalkan dan membiarkan kita sendirian. Sebelum kita bertindak, Tuhan telah lebih dahulu mengasihi kita dan melakukan tindakan penebusan.

Kita yang telah ditebus oleh Tuhan dan yang dipanggilNya keluar dari keadaan kita yang lama, yang tersesat dan sendirian, baiknya bersukacita menanggapi penebusan dan panggilanNya dan menyikapinya dengan sungguh-sungguh dan bertanggung jawab dalam menjalani kehidupan kita sehari-hari.

Apapun yang kita jalani baik sebagai anak, orang tua, teman, saudara, sepupu, maupun sebagai keponakan baik dirumah, ditempat kerja serta dilingkungan masyarakat dan dalam segala hal, kita jalani dengan penuh ucapan syukur dan menjadikan hidup kita sebagai persembahan yang hidup dan berkenan kepada Allah.

Misi: Mari kita hidup dengan penuh ucapan syukur

Doa: Tuhan yang mengasihi kami, terima kasih atas karya penebusanMu bagi dosa-dosa kami. Mampukan kami menjalani hari-hari kedepan dengan penuh ucapan syukur dan rasa takut akan Tuhan sehingga hidup kami menjadi persembahan yang hidup yang berkenan kepadaMu. Didalam nama Tuhan Yesus kami berdoa. Amin.

Gambar/ilustrasi/cover:

Disusun oleh: Tim Task Force Doa &  Konseling

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *