Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: BIG JOB (PEKERJAAN BESAR)

Yohanes 14:12 (TB)
Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan melakukan juga pekerjaan-pekerjaan yang Aku lakukan, bahkan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar dari pada itu. Sebab Aku pergi kepada Bapa;

Salah satu bukti bahwa kita percaya kepada Tuhan Yesus adalah melakukan apa yang telah dilakukan-Nya. Apa yang telah dilakukan Yesus? Yesus melakukan perbuatan kasih.

Tuhan Yesus telah sempurna menyelamatkan manusia dengan menyerahkan diri-Nya. Itu yang TUHAN perintahkan untuk kita beritakan ke seluruh bumi bahwa manusia perlu keselamatan dari Tuhan Yesus Kristus.

Di dalam masa-masa pelayanan-Nya, Yesus banyak mengajar tentang Kerajaan Allah.
Tuhan Yesus memanggil para murid. Meski Tuhan Yesus mengajar banyak orang, namun Dia fokus melatih 12 murid sebagai penerus-Nya. Dia memberi diri dan hidupnya kepada para murid-Nya. Tuhan Yesus mengatakan bahwa kita akan melakukan pekerjaan-pekerjaan yang lebih besar.

Apa maksud-Nya lebih besar ? Terasa sulit mungkin mencerna maksud perkataan Tuhan Yesus. Bukankah Yesus adalah Tuhan, dan kita manusia ciptaan-Nya yang tentunya lebih kecil dari Dia?

Mungkin beberapa hal yang dimaksudkan Tuhan Yesus adalah bahwa ada di antara kita yang akan pergi ke tempat yang lebih jauh. Bila dulu Tuhan Yesus mewartakan Kerajaan-Nya di seputar Israel, maka kita disuruh mewartakan-Nya ke seluruh dunia.

Tuhan Yesus dulu melakukan pekerjaan-Nya dengan cara sederhana, man to man langsung, maka kini telah tersedia teknologi informasi canggih dengan jangkauan yang lebih luas dan besar.

Dalam masa hidup-Nya, secara fisik Tuhan Yesus hanya sekali saja ke luar negeri, itupun karena terpaksa untuk menghindari pembunuhan yang dilakukan Herodes. Tuhan Yesus dibawa menyingkir ke Mesir. Kini dengan transportasi canggih orang bisa keliling dunia dengan cepat. Tuhan Yesus memberi perintah Amanat Agung untuk kabarkan Injil ke seluruh dunia. Jangkauan jadi lebih luas dan besar. Masih banyak yang bisa kita lakukan sebagai hal-hal yang lebih besar seperti dimaksudkan Yesus.

Hanya saja apakah kita terbeban untuk itu ? Apakah kita memiliki hati untuk meneruskan pekerjaan yang disuruh Yesus ? Semestinyalah kita mengatakan, “Ya, aku siap Tuhan. Jadilah kehendak-Mu”

Sebab itu marilah kita melakukan pekerjaan-Nya seturut dengan panggilan kita masing-masing. Sesuai dengan talenta dan karunia dalam profesi kita.
“Pekerjaan besar TUHAN akan bekerja dengan dahsyat melalui Roh KudusNya melalui orang percaya”

Misi : Memperluas KERAJAAN ALLAH di bumi ini, di tempat kita berada untuk mewartakan kasih dan menyaksikan keselamatan yang dianugerahkan TUHAN bagi umat manusia.

Doa : Ya TUHAN, Kami bersyukur atas panggilan-Mu TUHAN bagi hidup kami untuk menjalankan Misi TUHAN yang Besar untuk Memperluas KERAJAAN ALLAH di bumi ini. Pakailah hidup kami untuk mewartakan kasih dan menyaksikan keselamatan yang dari pada-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin.

Disusun oleh: Tim Task Force Doa &  Konseling

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *