Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: GOD IS WORKING (ALLAH TURUT BEKERJA)

📖Roma 8:28
(28) Kita tahu sekarang, bahwa Allah turut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah.

Ada 3 makna di balik ayat Roma 8:28

Pertama, kita hidup sesuai dengan rencana TUHAN, bukan rencana kita sendiri.

Roma 8:28 adalah janji Tuhan bagi semua orang percaya. Mereka yang hidup bagi Kristus, bukan orang yang mengaku percaya tapi hidup dengan mengejar rencana hidup mereka sendiri tanpa melibatkan Tuhan.

Kedua, Tuhan bisa memakai segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan. Itu artinya Dia tidak menjanjikan semua hal baik terjadi atas hidup kita. Kita pasti setuju kalau kanker, perdagangan manusia dan kematian itu adalah hal yang mengerikan. Dosa pasti akan terus berkeliaran dalam hidup manusia sampai tiba waktunya Yesus kembali dan menaklukkan para penguasa angkasa.

Ayat ini memberikan kita pemahaman bahwa sekalipun dosa dan si iblis akan terus merajalela, tapi kuasa Tuhan jauh lebih besar. Dia mampu menebus dan membalikkan kekacauan untuk tujuan kebaikan dan kemuliaan-Nya. Banyak hal yang tidak baik akan kita hadapi, tapi Tuhan akan memakai semuanya itu untuk sesuatu yang baik bagi hidup kita.

Ketiga, kehendak tertinggi dari Tuhan adalah melakukan hal yang baik bagi anak-anak yang telah dipilih-Nya dari semula.

Seorang guru yang bijak pernah bilang begini: ‘Tuhan menginjinkan segala sesuatu terjadi dalam hidup kita untuk satu dari dua tujuan; untuk membawa kita ke dalam hubungan di dalam Dia atau jika kita sudah mengenal Tuhan, Dia mau kita menjadi serupa dengan gambaran anak-Nya. Selama kita hidup di dunia ini, ada banyak orang akan menyangkali kedaulatan Tuhan atas penderitaan manusia.

Roma 8:28 ini mengingatkan kita bahwa tak ada penderitaan yang terjadi sia-sia. Tuhan selalu bekerja untuk mendatangkan kebaikan dan kemuliaan-Nya. Kalau kita tak memahami kenapa cobaan menimpa hidup kita dan bagaimana perjuangan kita menghadapinya bisa mendatangkan kebaikan, kita bertanya kepada Tuhan atau menuntut janji-Nya digenapi atas hidup kita.

Percayalah, Dia adalah Tuhan yang setia terhadap janji-janji-Nya. Dia nggak akan pernah meninggalkan kita dalam keadaan terjatuh, sebab tangan-Nya yang kuat dan perkasa akan menopang kita.

Misi: Percaya akan penyertaan TUHAN dalam setiap perkara yang terjadi dalam hidup kita. Allah turut bekerja dalam hidup kita untuk mendatangkan kebaikan dalam hidup kita

Doa: Ya Tuhan ajarlah kami unttuk tetap setia dan percaya bahwa Engkau TUHAN turut bekerja dalam hidup kami. Kami mau masuk dalam rencana-Mu dalam hidup kami.
Kami percaya Engkau adalah TUHAN yang setia terhadap janji-janji-Mu. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin.

Gambar/Ilustrasi:

Disusun oleh: Tim Task Force Doa &  Konseling

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *