Location, Jakarta,Indonesia
(021) 29022086

Everyday Blessing: GOD WORKS ( ALLAH MENGERJAKAN )

đź“–Filipi 2:13
“Karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya.”

Manusia tidak mungkin mampu mengerjakan keselamatannya sendiri, tetapi Allah-lah yang mengerjakan keselamatan kita. Allah yang memberikan kita kekuatan untuk mengerjakan keselamatan itu. Allah yang mengerjakan di dalam diri kita kemauan untuk tetap setia dan taat, untuk tidak goyah dalam hidup kristiani kita.

Paulus memberi penekanan pada “Allah,” bukan hanya kuasa-Nya. Dia bisa saja mengatakan: “karena kuasa Allah diberikan kepada kita” atau sejenisnya. Sebaliknya, Paulus menegaskan: “Adalah Allah yang mengerjakan…” Walaupun pribadi dan kuasa Allah tidak boleh dipisahkan, kita perlu membedakan keduanya. Adalah lebih penting bagi kita untuk mendapatkan pribadi-Nya daripada kuasa-Nya.

Dari Filipi 2:13 kita dapat belajar beberapa hal mengenai keselamatan kita.

Pertama, Allah yang membangkitkan dalam diri kita kemauan untuk taat, kemauan untuk tetap mengerjakan keselamatan kita, kemauan untuk diubah serupa dengan Kristus. Dan tentunya bukan hanya kemauan tetapi juga kekuatan untuk taat dan mematuhi semua perintah, ketetapan, dan firman-Nya.

Kedua, kita dimampukan oleh Tuhan. Mengerjakan keselamatan adalah tanggung jawab kita, tetapi kuasa untuk itu berasal dari Tuhan. Kita ingat akan perkataan Tuhan Yesus, “di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa” (Yoh. 15:5). Tuhan Yesus pun berkata, “kamu akan menerima kuasa kalau Roh Kudus turun atas kamu”. Tuhan menolong kita untuk setia dan taat.

Ketiga, Tuhanlah yang mengerjakan di dalam diri kita. Kalau Tuhan tidak bekerja lebih dahulu di dalam diri kita, maka kita akan sulit untuk taat. Intinya adalah Allah harus bekerja di dalam diri kita terlebih dahulu (memberikan kemauan) sebelum Ia dapat bekerja melalui diri kita. Ketaatan harus dimulai dulu dari dalam hati kemudian keluar dalam bentuk tindakan.

Misi : Mengandalkan TUHAN yang mengerjakan dan mengontrol hidup, pekerjaan dan pelayanan kita

Doa : Ya Tuhan, terima kasih untuk anugerah dan kasih-Mu yang memampukan kami mengerjakan seluruh rencana dan kehendak-Mu bagi hidup kami. Dalam nama Tuhan Yesus. Amin.

Gambar/Ilustrasi:

Disusun oleh: Tim Task Force Doa &  Konseling

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *